Memanfaatkan HP China sebagai modem,
HP China atau HP dengan system MTK (Media Tek) sebagai modem bukanlah sesuatu yang rumit atau hal yang tidak mungkin dilakukan karena untuk beberapa merk dan tipe tertentu HP China ada yang sudah dilengkapi dengan fitur sebagai modem seperti HP2 dengan merk yang sudah ternama layakna Nokia, Sony Ericsson dan Samsung.
Untuk postingan kali ini kami akan membantu anda dalam penyetingan modem HP China yang sekarang ini membanjiri pasar ponsel dinegara kita ini.
Tahap pertama yang harus dilakukan adalah memasukan CD PC Suite ke CD/DVD Room PC anda, lalu copy folder Phone Suite NX-T911 beserta isinya ke PC. Jika anda tidak memiliki CD PC Suitenya silahkan download disini, sebagai contoh kami menggunakan PC SUITE NEXIAN T911 karena bisa dgunakan untuk HP merk lain.
Buka folder Phone Suite NX-T911=> PhoneSuit_USB_Driver, klik 2X InstallDriver untuk melakukan instalasi driver.
Setelah itu hubungkan HP dan PC anda menggunakan kabel USB dengan memilih modus Port COM pada layar HP yang muncul, maka Akan muncul pop up di layar komputer Anda seperti gambar di bawah ini, klik NEXT
Pilih “Install the software automatically (Recommanded)” lalu klik NEXT.
Tetapi jika tidak ditemukan driver yang disarankan, maka pada tahap sebelum Pilihlah “Install from a list or specific location [Advanced]” klik “Next”
Pilih contreng “Include this location in the search”
Lalu klik “Browse” untuk mencari file USB_Driver di sesuai dengan operating sistem komputer anda dan tekan “OK”, klik “Next”
Setelah berhasil instal USB_Driver_modem, kita bisa memeriksanya dengan melihatnya di “Device Manager”
Di gambar tersebut, bisa di lihat Port yang di dapat. Port yang didapat adalah port yang alamatnya masih tersedia dan tergantung pada komputer Anda saat itu. Pada kasus ini port yang diassign oleh komputer adalah COM4
Buka folder Phone Suite NX-T911=> Program yang telah dicopy dari CD PC Suite tadi, Klik ikon “PhoneSuite”
Pilih menu “Setting”, di tab “General” pastikan anda memilih COM Port yang sama dengan COM Port yang ada di Device Manager, yang pada contoh kita adalah “COM4”
Kemudian klik “Create Connection” lalu “New/Modify”, sebagai contoh operator indosat
Masukkan
Nama : indosat
APN : indosatgprs
Number :*99#
User Name : indosat
Password : indosat
Klik “New”
Klik “Create” di bagian bawah untuk membuat modem
Setelah sukses, Anda bisa melihat nama modem “MTK GPRS Modem” di Modem List.
Klik “Dial Up”
Pilih GPRS_indosat dan klik “Dial up”
Internet akan tersambung jika “Connection Status” menunjukkan sukses
Untuk memutuskan koneksi internet , pilih “GPRS_indosat” di “Active Connections”, lalu klik “Disconnect”
Selain cara diatas anda dapat juga menggunakan lebih cara cepat dan tidak membingungkan yaitu hanya dengan menginstal USB Drivernya saja seperti tahap awal diatas kemudian untuk setting modemnya tanpa menggunakan PC Suite.
Caranya,
Klik kiri START dipojok kiri bawah, lalu klik CONTROL PANEL, kemudian klik 2X pada NETWORK CONNECTIONS
Setelah itu pilih CREATE A NEW CONNECTINON disebelah kiri.
Klik NEXt
Pada Getting Ready pilih SET UP MY CONNECTION MANUALY lalu klik NEXT
Jika pada PC anda terinstal driver modem lain maka akan muncul pilihan untuk memilih driver yang akan digunakan pada koneksi yang dibuat ini, pilih Modem – MTK GPRS MODEM dengan memberi tanda centang
Berikutnya ISP Name isi dengan APN atau jalur akses sesuai operator kartu anda, misal indosat adalah APN nya adalah "indosatgprs"
Setelah itu masuk pada Phone Number To Dial, isikan *99# sebagai dial up-nya
Kemudian Internet Account Information isikan username dan password sesuai operator kartu anda
Untuk indosat
Username : indosat
Password : indosat
Lalu klik NEXT dan klik FINISH untuk mengakhiri dan selesai.
Setelah mengklik FINISH maka akan muncul seperti ini
Klik Dial untuk menghubungkan dengan jaringan.
Jika sewaktu-waktu ingin menggunakan account connection ini anda dapat mengaksesnya dengan cepat yaitu melalui menu START dipojok kiri bawah.